6 Tips mendapatkan persetujuan akun GoogleAdsense
Blogger Kediri Blog Orang IT - Sebagai blogger pemula yang ingin menghasilkan uang dari blog, kita mulai mencari alternatif jaringan periklanan yang terlihat menguntungkan. Kalau bisa berbasis CPC (Cost Perclick) atau dibayar perklik iklan yang dilakukan oleh pengunjung bukan CPM (Cost Permillion) alias dibayar untuk setiap seribu tayangan iklan
Jika biaya perklik Rp.800 dan hari ini mendapatkan 10 klik maka penghasilan anda sudah Rp.8000, itu kalau iklannya berbasis CPC sementara untuk iklan CPM umumnya setiap 1000 tampilan iklan hanya dibayar Rp.1000-2000 rupiah saja. Berbicara mengenai jaringan periklanan berbasis CPC dan CPM nomor #1 didunia sudah jelas jawabannya adalah Google Adsense
Tak ayal sebagian besar blogger pemula berlomba-lomba mendaftarkan blognya untuk menjadi mitra adsense tetapi hal ini bukanlah perkara mudah. Ada banyak kebijakan Adsense yang harus dipatuhi oleh pemilik blog
Berita baiknya tidak seperti jaringan periklanan legit lainnya (Mgid misalnya) yang menerapkan aturan blog minimal 3000 visitor/day untuk diterima sebagai publisher, di Adsense tidak ada batasan minimal jumlah visitor. 10-20 visitor/day pun bisa mengajukan lamaran ke Adsense
Tentu saja semakin ramai jumlah visitor, semakin besar peluangnya diterima oleh Adsense. Meskipun Adsense memiliki sederet peraturan yang terlihat rumit, selama anda mengikuti pedoman dasar ngeblog dan menjunjung tinggi legalitas sedari awal saya yakin blog anda pasti diterima oleh Adsense. Anda akan mendapat email persetujuan dari Google Adsense untuk menjadi mitra dengan blog yang baru
Sebelum mendaftarkan blog baru ke Adsense, silahkan baca Jenis Konten Terlarang agar blog anda tidak ditolak dengan alasan "Tidak mematuhi kebijakan atau ditemukan pelanggaran"
Ada beberapa alasan penolakan yang disampaikan Adsense kepada pemilik blog baru seperti melanggar kebijakan, tidak ada konten, konten salinan, inventaris berharga , memiliki lebih dari satu akun dan sebagainya
Sebelum melamar Adsense, anda harus menyiapkan segalanya terlebih dahulu jangan langsung asal mendaftar dan menyerahkan hasil akhirnya kepada nasib.
Pada postingan kali ini blog helmykediri akan berbagi tips yang harus dilakukan agar mendapat persetujuan adsense
Pepatah mengatakan , 80% keberhasilan ditentukan oleh persiapan. Tanpa persiapan yang matang maka kemungkinan besar akan gagal.
Berikut adalah tips mendapatkan persetujuan Adsense dengan cepat:
1. Perhatikan url blog
Sebagian besar blog pemula ditolak karena alasan url mengandung nama merek dagang seperti perampokgoogle.com , godaddy.my.id , blogspotku.icu , amazonbisnis.co.id dan sebagainya.. tentu saja semua alamat url tersebut mencatut nama dagang yang sudah dipatenkan hak miliknya
Alasan orang-orang mencatut merek terkenal sebagai nama domain blognya agar mudah dalam mendatangkan visitor tetapi itu merupakan strategi yang sedari awal sudah salah.
Mencatut merek dagang orang lain tidak akan membantu dalam hal branding merek anda pribadi dan tentunya mempersulit diri sendiri untuk mendapatkan persetujuan Adsense
2. Jangan pernah membeli trafik
Seperti yang saya katakan sebelumnya, tidak ada jumlah trafik minimum untuk melamar Adsense. Visitor 10-20/hari pun bisa asalkan blog anda terlihat menjanjikan dimasa depan. Sepotong kode verifikasi yang anda tambahkan saat pendaftaran akun juga berfungsi sebagai alat pelacak lalu lintas versi adsense
Jadi kalau sebagian besar trafik blog didapatkan dengan cara membeli, pemasangan konten, iklan , spam, maka hal tersebut dapat diklasifikasikan sebagai blog yang dapat merugikan pengiklan
Adsense berusaha menjaga ekosistem periklanan tetap sehat dan menguntungkan baik bagi pengiklan maupun penayang. Sumber trafik selain dari mesin pencari dianggap tidak berkualitas atau dinilai invalid. Menampilkan iklan adsense pada blog semacam ini kemungkinan rendah CTR dan tidak berharga
Jumlah trafik memang bukan faktor utama penentu blog bisa diterima oleh Adsense, tetapi menghasilkan banyak trafik organik akan memberi nilai tersendiri. Blog yang didaftarkan setelah menghasilkan trafik organik stabil diangka 1000/day memiliki peluang 90% diterima Adsense
Blog www.helmynia.com juga diterima Adsense kurang dari 24 Jam. Intinya adalah jangan membeli trafik untuk memanipulasi sistem pelacakan adsense karena mereka itu jauh lebih pintar dari anda
Mencoba mengakali trafik dengan tools yang dilengkapi fitur pengacakan IP, user agent , custom redirect search engine tetapi data cookies/cache tidak terdeteksi sama aja bohong. Justru visitor ini malah dianggap sebagai invalid trafik
3. Gunakan Domain TLD
Google menolak monetisasi pada blog-blog yang dihosting secara gratis seperti wordpress.com , weebly.com dan sebagainya. Google mewajibkan publisher untuk memverifikasi kepemilikan dengan menambahkan sepotong kode HTML pada halaman Web dan beberapa layanan hosting gratisan tidak mengijinkan hal ini
Kalau anda ingin mendaftar program Adsense sebaiknya membangun blog pada platform profesional seperti Wordpress Self Hosted. Bisa juga menggunakan platform blogger tetapi minimal belilah domain TLD
Memangnya kenapa kalau pakai subdomain blogspot? menggunakan domain yang masih dihost oleh penyedia platform berarti anda harus menunggu sampai tombol "Daftarkan Blog ke Adsense" di menu "penghasilan" muncul
Bisa jadi 3-4 bulan, ada juga teman blogger yang sampai 8 bulan tombol "Daftarkan blog ke Adsense" masih belum terbuka dengan keterangan "Blog belum memenuhi syarat"
Sementara kalau pakai domai TLD kita bisa langsung mendaftarkan blog kita bahkan setelah dibuat ke situs www.adsense.com
Baca juga: Domain gratis dan cara setting keblog
4. Perhatikan konten disitus anda
Terkait konten memang perlu diperhatikan betul-betul karena dalam peninjauan pertamakali tim staff ahli akan melihat seberapa baiknya konten anda dimata inventaris iklan
Pastikan konten disitus anda :
- Bukan plagiat atau salinan, selain diabaikan oleh mesin telusur juga kemungkinan besar ditolak oleh google (minimal rewrite lah)
- Bukan konten bajakan atau ilegal, biar bagaimanapun google menjunjung tinggi hak cipta dan menghargai paten atas materi berhak cipta
- Bukan konten pendek, pastikan rata-rata panjang artikel diblog anda minimal 800 kata. Siapapun akan menganggap bahwa konten pendek tidak berharga terlepas dari bagaimanapun anda menyangkalnya
5. Perbaharui konten secara berkala
Memposting artikel secara rutin adalah pertanda bahwa blog anda memiliki prospek masa depan yang cerah. Hal itu juga meningkatkan intensitas perayapan googlebot
Botcrawl untuk indeksasi namanya googlebot , sementara botcrawl adsense namanya Mediapartners-Google jadi keduanya memiliki mesin perayap yang terpisah
Botcrawl adsense mengumpulkan banyak data selama proses peninjauan seperti cache riwayat posting , sumber visitor, durasi visitor dan sebagainya. Setelah dikumpulkan oleh sistem barulah ditinjau secara manual oleh tim staff ahli apakah blog anda layak menjadi partner mereka atau tidak
Pastikan anda memperbaharui konten secara berkala dan berkelanjutan, karena adsense mengharapkan hubungan kerja sama yang saling menguntungkan
6. Jangan Panik karena penolakan
Ditolak oleh google adsense bukanlah akhir dari dunia, beberapa blogger terkadang melewati 3-5x penolakan hingga akhirnya diterima oleh Adsense
Tentu saja itu bukan perkara mudah setelah memeriksa ulang blog untuk menemukan letak kesalahan atau pelanggaran. Periksa alasan penolakan adsense baik-baik kemudian perbaiki!
Setelah anda yakin telah melakukan semua praktik terbaik, ajukan ulang pendaftaran ke Adsense. Misal, penolakan karena "Tidak ada konten" maka submit url halaman ke webmaster search console hingga muncul dihasil pencarian google
Anda tau mengapa para peternak akun adsense dan penyedia jasa approve berani menawarkan jasanya di group? karena mereka memiliki pengalaman dan persiapan yang matang sebelum melamar adsense. Biar bagaimanapun persiapan menentukan kemenangan
Buang jauh-jauh pikiran pesimis "meskipun blog diterima adsense kalau trafiknya sedikit yaa percuma" , trafik blog bisa datang dari mana saja oke? menghasilkan uang dari blog itu mudah. Semoga dengan adanya Adsense membuat aktivitas ngeblog anda semakin istiqomah
helmynia.com..
Posting Komentar untuk "6 Tips mendapatkan persetujuan akun GoogleAdsense"
Posting Komentar
Artikel di blog ini bersumber dari pengalaman pribadi penulis, tulisan orang lain sebagai posting tamu maupun bayaran oleh sebab itu segala hak cipta baik kutipan dan gambar milik setiap orang yang merasa memilikinya